Detail Berita

Pada hari Selasa, 10 September 2024, Perpustakaan Poltekkes Kemenkes Riau mengangadakan kegiatan SERBUK SARI (Selasa Rembuk Buku Civitas Akademika Polkesri). Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang akan diadakan di Poltekkes Kemenkes Riau pada minggu kedua setiap bulannya. Adapun tujuan dari pelaksanaan kegiatan Serbuk Sari adalah memperkuat budaya kerja Poltekkes Kemenkes Riau yang berlandaskan pada nilai-nilai kejujuran, transparansi, anti korupsi dan tanggung jawab, serta untuk menumbuhkan minat baca dan publik speaking bagi seluruh Pegawai Poltekkes Kemenkes Riau sekaligus mendukung 3 (tiga) tema budaya kerja baru di Kementerian Kesehatan yaitu eksekusi efektif, cara kerja baru dan layanan unggul.

Kegiatan ini dibawakan oleh MC dari Duta Baca Perpustakaan Tahun 2024, Amallya Kartika dan dibuka langsung oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Riau, Ibu Rully Hevrialni,SST, M.Keb. Dengan diadakannya kegiatan ini, Ibu Direktur berharap agar rembuk buku ini dapat meningkatkan minat baca sekaligus melatih public speaking seluruh Pegawai Poltekkes Kemenkes Riau. Kegiatan ini juga diharapkan mampu memupuk semangat BERSATU (Berintegritas, Etika, Responsibility, Sinergi, Adaptif, Tangguh, Unggul) yang menjadi motto budaya kerja baru di Poltekkes Kemenkes Riau.

Paparan SERBUK SARI kali ini dibawakan oleh Ka. Unit Perpustakaan, Ibu Siti Aisyah, S.Sos sebagai narasumber yang membedah  buku berjudul “Semoga Lelah Berbuah Berkah” karya penulis muda berbakat yang buku-bukunya banyak menjadi best seller yaitu Dwi Suwiknyo. Ada 3 (tiga) poin penting yang menjadi intisari dan dapat kita teladani yaitu :

1.    Percaya dirilah dengan keyakinanmu. Ingat, siapa pun berhak memberi saran, mengomentari, berbicara apa pun tentang kita. Tapi, kita juga berhak untuk menerima atau menolaknya. Jangan semuanya dimasukkan ke pikiran dan hati. Karena akhirnya, Allah melihat apa yang kita kerjakan, bukan apa yang mereka katakan.

2.    Karena hidup tak melulu soal uang tetapi juga ketenangan hati. Bismillah, meski tidak mewah yang penting halal. Tidak apa apa susah payah, yang penting hati tenang tidak was was, tidak gelisah dan berkah. Ada rasa puas, karena menjemput rezeki dengan cara yang Allah ridai.

3.    ?Susah atau senang tetap jalani. Banyak atau sedikit hasilnya, tetap di syukuri. Mengeluh tidak akan mengubah keadaan. Tetapi bersyukur terhadap apa yang kita terima akan membuat hati plong. Kita bersyukur bukan karena bahagia tapi kita bahagia karena bersyukur.

Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat meningkatkan minat baca dan budaya literasi di kalangan Civitas Akademika Poltekkes Kemenkes Riau serta dapat menjadi inovasi Perpustakaan Poltekkes Kemenkes Riau dalam menuju persiapan akreditasi Perpustakaan. Salam Literasi!